Chantal Della Concetta mantan presenter Metro TV yang beralih ke RCTI. Karir Chantal Della Concetta terus menanjak, setelah hampir empat tahun mengabdi di Metro TV, pada 2007 Chantal bergabung dengan RCTI. Di stasiun televisi ini, Chantal membawakan program dengan rating tertinggi, yaitu Seputar Indonesia.
Walaupun telah dikarunia dua buah hati, wanita cantik kelahiran Bandung, 27 Juli 1980 ini, masih terlihat sangat langsing dan menarik. Hal ini dapat terlihat dalam foto seksinya yang beredar di internet akhir-akhir ini. Pose menantang dan seksi Chantal Della Concetta, sang presenter berita, terlihat di sebuah majalah dewasa pria FHM.
Dalam foto fotonya Chantal Della Concetta tersebut, juga terlihat percaya diri dalam memperlihatkan tatonya. Kabarnya, Chantal saat ini memiliki lima tato di sekujur tubuhnya.
Banyak sekali komentar dari publik mengenai foto syur Chantal Della Concetta, dari yang memuji namun ada juga yang mencibir, apalagi dikaitkan dengan ormas Nasional Demokrat (Nasdem). Chantal menjelaskan, dirinya sudah resmi tidak aktif di ormas Nasional Demokrat (Nasdem).
Chantal yang - single parent - ini juga akan fokus menggarap bisnis. Dia juga mengaku niatnya berpose ini karena diajak kenalannya Richard Sam Bera yang kini menjadi editor di FHM. Chantal mengaku, sebenarnya dahulu juga pernah berpose di beberapa media. Namun diakuinya, posenya tidak secantik dan seseksi seperti sekarang ini.
Comments
Post a Comment